WELCOME TO MY WORLD

Baca, Bayangkan dan Jangan Dihayati Dalam-dalam

Selasa, 15 April 2014

Jenuh (Bosan,Jemu)

Sinonim dari kata bosan, adalah yang menjadi awal mula tulisan ini. 
Jenuh kalau di dalam KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) artinya adalah

 je·nuh a 1 jemu; bosan: mereka sudah -- dng pekerjaan yg selalu sama sepanjang tahun2 Bio padat udara (tt senyawa yg terdiri atas karbon dan hidrogen): hidrokarbon --; 3 kenyang; puas sekali (sehingga menjadi bosan): saya sudah -- dng makanan spt ini4 penuh (sehingga tidak mampu memuat tambahan lagi): cairan itu sudah -- sehingga gula tambahan tidak dapat lagi melarut;


men·je·nuh·kan v menjadikan jenuh; membosankan;

pen·je·nuh·an n proses, cara, perbuatan menjadikan jenuh;
ke·je·nuh·an 1 n kejemuan; 2 n a kepadatan (tt udara); b Fis keadaan yg menggambarkan kenaikan penyebab tanpa menimbulkan kenaikan hasil; 3 akekenyangan


Yang akan saya gunakan arti yang pertama yaitu jemu; bosan. pasti banyak diantara kalian yang menggunakan kata tersebut untuk mengungkapkan segala sesuatu yang menjemukan atau bahka memuakkan bagi kalian. Bagi pelajar kalimat yang sering terlontar adalah "Saya jenuh belajar", "Saya jenuh, materinya itu-itu saja", sedangkan bagi orang yang sedang menjalin hubungan (setengah) serius (read:Pacaran), pasti yang sering kalian dengar adalah kalimat macam ini "Aku dah bosan sama semua ini, monoton. Aku ingin putus", atau mungkin "Kamu itu ngebosenin banget sih" (berasa dialog FTV). kalimat tersebut adalah kalimat negatif yang menggunakan kata jenuh, bosan, jemu (lebih banyak pakai bosan ya hahaha... maaf). 

Kata tersebut mungkin sering digunakan untuk mengekspresikan perasaan yang cenderung marah, atau mungkin dengan segala sesuatunya. Tapi coba perhatikan kalimat gombal yang absurd ini "Aku tak pernah jemu memandang wajah cantikmu".  Hahaha.. bagaimana? indah bukan ? Atau kalimat permohonan maaf yang absurd dan gombal juga macam ini "Aku harap kamu tak pernah bosan dengan perhatian yang selalu aku berikan padamu". 

Seriusan, aku baca kalimat ini jadi pingin ketawa sendiri. Hahaha... oke..sebenarnya saya tidak berniat mengisi blog ini dengan tulisan macam ini, tapi ya sudahlah... untuk menambah ilmu para pembaca saja ^^ dan mengisi waktu luang. Karena saya sendiri tidak pernah bosan untuk menulis. ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar